» Home » Ekstrim » Mumi Ekstrim dari Makanan McD

Mumi Ekstrim dari Makanan McD

Mumi ekstrim ini dibuat dari menu makanan di McD. mungkin kita pernah dengar cerita soal makanan dari mcd yang kaya akan bahan pengawet. mungkin seniman ekstrim bernama Ben campbell ini ingin menunjukkan kepada kita betapa berbahaya nya makan makanan fast food.

Ben campbell Menyebut dirinya Seniman dari Texas, beberapa waktu lalu dia memposting foto foto mumi ekstrim yang seukuran dengan tubuhnya. Ben mengungkapkan bahwa mumi tersebut dibuat dari makanan yang disediakan di McDonalds yang ia beli sekitar $200.


Ia memiliki penjelasan cukup bagus untuk karya seni mumi unik dari makanan McDonald. Rupanya, selama beberapa bulan terakhir, Campbell telah bekerja pada pameran seni untuk menyoroti hubungan antara Mesir kuno dan masyarakat modern, dan mumi daging adalah benang merah diantara masyarakat mesir kuno dan masyarakat modern. Ben menjelaskan "Mesir kuno terobsesi dengan mencapai keabadian melalui adat pembalseman mereka termasuk mumifikasi dan pembangunan piramida. Masyarakat modern juga terobsesi dengan pencapaian dari keabadian melalui kebiasaan kita sendiri yang mencakup mengejar status selebriti atau high class dengan mengkonsumsi makanan yang tidak bisa busuk. Cukup masuk akal bukan Konsep keabadian mesir kuno yang diterapkan oleh ben ke seni mumi ekstrim tersebut?

Mungkin Ben Campbell juga ingin membuktikan kepada dunia bahwa makanan McDonald sanggup bertahan ribuan tahun.



Nah menurut anda apakah ben akan dituntut oleh McD atas karya nya ini? kita tunggu saja nanti. karena karya seni ekstrim nya memang tidak biasa. bayangkan saja membuat mumi seukuran manusia terbuat dari makanan McD untuk memberikan bukti bahwa Masyarakat modern terobsesi dengan pencapaian dari keabadian seperti masyarakat mesir kuno melalui kebiasaan mengkonsumsi McD, Dia juga menyatakan bahwa McDonald memiliki reputasi untuk membuat makanan yang tidak busuk dari waktu ke waktu